Kesehatan Menjadi Perhatian Serius, Bupati Konawe Siapkan Kendaraan Oprasional

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa saat menyerahkan fasilitas kendaraan oprasional untuk pemenuhan pelayanan kesehatan di wilayah Konawe
Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa saat menyerahkan fasilitas kendaraan oprasional untuk pemenuhan pelayanan kesehatan di wilayah Konawe

Kamalinews.co.id — Persoalan kesehatan menjadi perhatian serius Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa. Ia terus mengupayakan agar urusan kesehatan warganya terpenuhi. Salah satunya, dengan memfasilitasi hadirnya kendaraan puskesmas di lima wilayah setempat. Yakni, kendaraan operasional puskesmas Routa, Latoma, Wonggeduku, Lalonggasumeeto dan Laosu. Tak hanya itu, Kery pun menyiapkan satu unit kendaraan promosi kesehatan yang nantinya disiagakan di Dinas Kesehatan (Dinkes) setempat.

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa mengatakan, pengadaan lima mobil puskesmas dan satu unit mobil promosi kesehatan itu, didanai lewat Dana Alokasi Khusus (DAK) afirmasi tahun 2020.

“Total anggarannya kurang lebih dua miliar rupiah. Harapan kita, mobil puskesmas ini digunakan dengan baik untuk melayani masyarakat,” ujar mantan Ketua DPRD Konawe itu, Senin (25/2).

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa saat melakukan pengecekan terhadap kendaraan oprasional kesehatan yang akan dipergunakan diwilayah Konawe

Bupati Konawe dua periode itu menyebut, sebenarnya fasilitas kendaraan di setiap puskesmas se-Konawe sudah tersedia. Hanya saja, khusus lima wilayah yang diberi bantuan mobil puskesmas itu, memang kondisi armadanya sudah mengalami kerusakan. Sehingga, pemkab memprioritaskan bantuan kendaraan puskesmas itu untuk wilayah Routa, Latoma, Laosu, Wonggeduku dan Lalonggasumeeto.

“Sehingga, kalau ada keperluan merujuk pasien ke wilayah lain, hal itu sudah bisa ditangani dengan memanfaatkan mobil puskesmas yang kita berikan tersebut,” tambahnya.

Kery Saiful Konggoasa menambahkan, spesifikasi mobil puskesmas yang diserahkan tersebut, disesuaikan dengan kondisi medan di kecamatan setempat. Katanya, untuk puskesmas Routa, Latoma dan Laosu, pemerintah kabupaten (pemkab) Konawe menyerahkan mobil dengan spesifikasi double cabin. Sedangkan, bagi puskesmas Wonggeduku dan Lalonggasumeeto, pemkab menyerahkan kendaraan operasional dengan tipe Inova.

“Karena medan di Routa, Latoma dan Laosu memang sangat sulit. Mobil ini jangan sembarangan dipakai, khusus mobilisasi orang sakit saja. Awas memang kalau saya dapat kabar mobil yang digunakan tidak jelas. Jangan sampai juga, mobil puskesmas Routa tembus di Malili (Sulses),” pinta Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) DPW PAN Sultra itu.

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa saat melakukan pengecekan terhadap kendaraan oprasional kesehatan yang akan dipergunakan diwilayah Konawe

Sementara itu, Kepala Dinkes Konawe, Mawar Taligana, menuturkan, kendaraan operasional yang diberikan bagi lima puskesmas tersebut, sudah satu paket dengan rehab bangunan serta pengadaan alat kesehatan (alkes) yang diporsikan lewat DAK Afirmasi tahun 2020. Hanya saja, pengadaan mobil puskesmas baru bisa terealisasi diawal tahun ini ketimbang rehab bangunan dan pengadaan alkes yang lebih duluan kelar.

“Jadi semua satu paket. Mobil puskesmas yang lima ini baru terealisasi sekarang. Memang sedikit terlambat karena adanya pandemi Covid-19. Tapi harapan kita, dengan adanya mobil ini pelayanan di puskesmas bisa semakin maksimal,” tutur Mawar Taligana. (Hen).

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp