Jelang Nataru, Sekda Konawe Imbau Masyarakat Jaga Kondusifitas

Kapolres Konawe, AKBP Wasis Santoso dan Sekda Konawe, Dr Ferdinand.

KAMALINEWS.CO.ID – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Konawe, Dr Ferdinand mengimbau masyarakat menjaga kondusifitas jelang perayaan hari Natal dan Tahun Baru (Nataru) Tahun 2021.

Imbauan itu Ferdinand sampaikan saat menjadi inspektur upacara Gelar Pasukan Operasi Lilin Anoa 2021 di Polres Konawe, Kamis (23/12/2021).

“Investasi di daerah kita semakin banyak sehingga akan memberikan pengaruh positif bagai daerah dan masyarakat Konawe,” ujar Ferdinand.

Sekda Konawe, Dr Ferdinand saat mengecek pasukan Operasi Lili Anoa 2021 di Polres Konawe.

Ferdinand juga mengimbau petugas dalam melaksanakan operasi tersebut agar memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Masyarakat dilayani dengan baik dan humanis, sinergitas antara Pemda dengan TNI dan Polri dijaga dengan baik,” lanjut Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah ini saat memimpin upacara.

Selain itu, Ferdinand menambahkan, pelaksanaan Operasi Lilin Anoa Tahun 2021 merupakan upaya menjalin sinergitas antar instansi di Konawe.

Setelah Upacara gelar pasukan yang dihadiri oleh sejumlah Forkopimda itu melanjutkan kegiatan pemusnahan barang bukti hasil operasi cipta kondisi berupa Minuman Keras (Miras) dan Knalpot Racing.

Sekda Konawe, Dr Ferdinand saat ikut memusnahkan sejumlah barang bukti hasil operasi cipta kondisi beberapa waktu lalu.

Total sebanyak 570 miras jenis pabrikan dan 270 miras tradisional dan ratusan knalpot dimusnakan memakai alat berat di halaman Kantor Satpas Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Konawe.

Kapolres Konawe, AKBP Wasis Santoso mengatakan, barang bukti yang akan dimusnahkan itu merupakan hasil operasi cipta kondisi yang digelar pada 22 Oktober hingga 11 November 2021 lalu.

“Tidak berijin kemudian menjadi target operasi kepolisian sikat Anoa 2021,” imbuh Wasis.(red)

Share:

Facebook
Twitter
WhatsApp