KAMALINEWS.CO.ID – Momen Hari Ulang Tahun ke 62 Tahun Kabupaten Konawe dirangkaikan dengan pemberian penghargaan kepada sejumlah tokoh masyarakat yang dinilai berdedikasi.
Pantauan awak media ini, penghargaan itu juga diberikan kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang bertugas di wilayah Konawe.
Selain itu, penghargaan juga diserahkan langsung oleh Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa (KSK) dan para pejabat dari berbagai unsur.
Berikut daftar 13 tokoh yang mendapat penghargaan dari Pemerintah Daerah (Pemda) Konawe pada Rabu (02/3/2022) kemarin :
- Altin Timbu
Penggiat, Peduli, Pemerhati, Pelaku adat, seni dan budaya dan kebahasaan Tolaki (Non pemerintah).
- Hartono, S.Pd.,M.Pd
Kepala sekolah yang berdedikasi dalam pengembangan sekolah wilayah 3T (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)
Baca Juga : Pesan Sekda Konawe Kepada Lurah, Camat dan Kepala Bidang yang Dilantik
- Irwan, S.Pd
Penggiat, Peduli dan Pemerhati Wisata Tanjung Toronipa Kecamatan Soropia (Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata)
- Sri Wati, S.Pd
Penggiat dan Pelatih Cabang Olahraga Atletik (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan).
- Muh Aslan Munawar T
Berdedikasi sebagai Penjaga Pintu Air (Dinas PUPR).
- Sry Retnowaty, SKM.,M.Kes
Berdedikasi sebagai Tenaga Kesehatan dalam Penanganan Covid-19 (Dinas Kesehatan).
- Hj. Andisia
Berdedikasi sebagai Penggiat, Peduli, Pemerhati, dan Pelaku Adat dan Budaya Tolaki (Non pemerintah)
- Aguslan, SH
Berdedikasi sebagai Penggiat Program Jaksa Kawal Desa (Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa).
- I Made Merta
Berdedikasi sebagai Petani dan Pengembangan Sektor Pertanian (Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan).
- Putu Subagia
Penerima Piagam Penghargaan Bidang Ketahanan Pangan dan Pelaku Usaha (Dinas Ketahanan Pangan).
- Dewi Saranani, S.Pd
ASN Berdedikasi (Sekretariat Daerah).
- Lisain P, SE
ASN Berdedikasi (Sekretariat Daerah).
- Hasnawati
Berdedikasi sebagai Pelaku Usaha Jamu Herbal (Dinas Perindustrian dan Perdagangan).